Minggu, 17 Maret 2013

Childhood is the best period


Kasihan itu anak-anak jaman sekarang, Hari minggu pagi biasanya menjadi hiburan buat mereka dengan menonton film anak-anak.

Sebagai penggila film anak-anak saya merasa prihatin dengan film anak-anak sekarang.

Dulu saya ingat, setiap minggu pagi sampai siang selalu duduk manis di depan TV menonton, mau besok ada ujian semesteran, ujian sekolah, maupun ujian nasional tidak membuatku absen sekalipun.

Semakin bertambahnya usia semakin sedikit film yang ingin ditonton, mungkin karena semakin dewasa.

Tapi saya menyadari karena memang filmnya kurang menarik, sampai sekarang saya masih menonton tapi hanya beberapa saja seperti One piece, naruto, dan bleach.

Mungkin itulah yang menyebabkan pikiriranku terlambat untuk mencapai kedewasaan.

Tidak pernah serius, usil, mod2an, kekanak-kanakan menjadi karakter kuat yang menyusun kepribadianku sampai saat ini.

Aku selalu memikirkan, bagaimana kalau semua sifat itu hilang dari diriku, apakah aku menjadi orang lain?

emm.. jawabannya mungkin saja, oleh karena itu aku akan tetap mempertahankannya, hanya saja lebih memperhatikan situasi dan kondisi

Aku suka membuat orang lain tertawa, dan hal itu membuatku senang dan puas bila melihat semuanya bahagia

Kembali ke topik awal, masa anak-anak merupakan masa yang paling membahagiakan, yang ada dipikiran mereka hanya main, main, dan main.

Apabila mereka sedih atau sedang marah gampang sekali untuk dihibur, hanya dituruti saja apa maunya, lucuw juga melihatnya karena dulu aku juga seperti itu.

Ngusilin anak-anak menjadi hal yang menyenangkan, meskipun mereka yang lebih sering ngusilin.

Bandel? banget, iseng? banget? nyebelin? pasti, tapi semua itu terbaikan dengan sifat lucuunya, imutnya, ngegemesinnya.

Selama ini saya mengamati peran anak-anak bila orang tua sedang berkumpul, mereka selalu bisa mencairkan suasa dimana para orang tua tidak punya bahan untuk diperbincangkan atau dilakukan.

Mereka terkadang melakukan interaksi dengan sang anak, dan dari situlah obrolan panjang dimulai.

Memang luar biasa sekali Allah SWT membuat anak-anak itu lucu, sehingga setiap orang dewasa melihatnya pasti akan tersentuh. Subhanallah

Sebagai penutup, aku berharap suatu saat bisa memiliki peranan yang besar dalam metetapan kebijakan yang melindungi dunia anak-anak, dunia dimana hal-hal positif dijarkan. Saat ini sudah sangat mengkawatirkan karena anak-anak terkontaminasi dengan pikiran orang dewasa. Let's save their life, Childhood is the best period :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar